Penerbangan Perdana Pesawat Garuda ATR-72 Seri 600 di Maluku Tenggara -
Dengan Suasana Hujan sekitar pukul 00.59 UTC atau 09.59 WIT Garuda Indonesia dengan Menggunakan Pesawat Explorernya type ATR-72 Seri 600 melakukan Landing Perdana di Bandar Udara Karel Sadsuitubun Langgur Maluku Tenggara. dengan disambut Pemerintah Kabupaten Maluku tenggara bersama Muspida setempat kemudian dilanjutkan dengan Acara Adat yang dipimpin langsung oleh Raja dari Desa Ibra.
Acara Penyambutan Secara Adat |
Setelah acara Penyambutan dilanjutkan dengan acara sambutan oleh Bupati Maluku Tenggara (Ir. Adereas Rentanubun) dan diikuti sambutan oleh General Manager Garuda Indonesia disertai Pemberian Cendera Mata kepada Bupati Maluku Tenggara. setelah selesai ditutup sekitar pukul 10.50 WIT Pesawat Garuda kembali melakukan penerbangan ke Ambon.
Untuk Rute Penerbangan Ambon-Langgur akan dilayani dengan GA 7640 berangkat dari
Ambon pada pukul 07.55 WIT dan tiba di Langgur pada pukul 9.20 WIT dan
akan berangkat kembali dari Langgur dengan GA 7641 pada pukul 09.50 WIT
dan akan tiba di Ambon pada pukul 11.15 WIT.
Penerbangan Ambon – Ternate akan dilayani dengan GA 7642 berangkat
dari Ambon pada pukul 11.45 WIT dan tiba di Ternate pada pukul 13.20 WIT
dan berangkat kembali dari Ternate dengan GA 7643 pukul 14.05 WIT dan
akan tiba di Ambon pada pukul 15.35 WIT.
Garuda indonesia di Apron Langgur |
Untuk penerbangan Ambon-Saumlaki (GA 7644), mengingat Kondisi cuaca
yang tidak memungkinkan pada hari ini, maka keberangkatnnya di mulai
besok Selasa (02/12). Pesawat berangkat dari Ambon pada pukul 16.05 WIT
dan tiba di Saumlaki pada pukul 17.35 WIT, kemudian terbang kembali dari
Saumlaki keesokan harinya (GA 7645) pukul 06.00 WIT dan tiba di Ambon
pada pukul 07.25 WIT.
Dengan dibukanya tiga rute baru dari Ambon ke Ternate, Langgur dan
Saumlaki tersebut, maka saat ini Garuda melayani 42 penerbangan per
minggu dari Ambon, melengkapi rute yang ada saat ini yaitu Ambon –
Jakarta 1x sehari, Ambon – Makassar 1x sehari dan Ambon – Surabaya 1x
sehari.
Ngormel_7
Tidak ada komentar :
Posting Komentar